Foto disimpan menggunakan nama file terdiri dari "DSC_" atau, dalam hal gambar yang menggunakan spasi warna Adobe RGB (0 Spasi Warna), "_DSC", diikuti oleh empat-digit nomor dan tiga-huruf singkatan (mis., "DSC_0001.JPG"). Opsi Penamaan file digunakan untuk memilih tiga huruf guna mengganti bagian “DSC” dari nama file seperti dijelaskan di "Masukan Teks" (0 Masukan Teks).
Masukan Teks
Sebuah dialog ditampilkan saat masukan teks diperlukan. Ketuk huruf-huruf pada keyboard layar sentuh. Anda dapat juga menggunakan selektor-multi untuk menyorot karakter diinginkan di area keyboard dan tekan bagian tengah selektor-multi untuk memasukkan karakter tersorot pada posisi kursor sekarang (catat bahwa jika karakter dimasukkan saat bidang penuh, karakter terakhir dalam bidang akan dihapus). Untuk menghapus karakter di bawah kursor, tekan tombol O (Q). Untuk memindah kursor ke posisi baru, ketuk tampilan atau tahan tombol W (M) dan tekan 4 atau 2. Untuk menyelesaikan entri dan kembali ke menu sebelumnya, tekan J. Untuk keluar tanpa mengakhiri masukan teks, tekan G.
Ekstensi
Ekstensi berikut ini digunakan: ".NEF" bagi gambar NEF (RAW), ".TIF" bagi gambar TIFF (RGB), ".JPG" bagi gambar JPEG, ".MOV" bagi film MOV, “.MP4” bagi film MP4, dan ".NDF" bagi data referensi penghapusan debu. Di masing-masing pasang foto terekam pada pengaturan kualitas gambar NEF (RAW)+JPEG, gambar NEF dan JPEG memiliki nama file sama namun berbeda ekstensi.