Gunakan kenop mode untuk memilih apakah kecepatan rana dan/atau bukaan dapat disetel secara manual atau diatur secara otomatis oleh kamera.

Menggunakan Kenop Mode

Gunakan kenop mode untuk memilih mode pemotretan.

Mode

Penjelasan

b

Otomatis

Mode “bidik-dan-potret” sederhana, yang membiarkan kamera mengendalikan pengaturan (Mengambil Foto (Mode b), Perekaman Film (Mode b)).

P

Terprogram otomatis

Kamera mengatur kecepatan rana dan apertur demi pencahayaan optimal.

S

Prioritas rana otomatis

Gunakan untuk membekukan atau mengaburkan gerakan. Anda memilih kecepatan rana; kamera memilih apertur demi hasil terbaik.

A

Prioritas bukaan diafragma otomatis

Gunakan untuk mengaburkan latar belakang atau membawa baik latar depan maupun belakang ke dalam fokus. Anda memilih apertur; kamera memilih kecepatan rana demi hasil terbaik.

M

Manual

Anda mengendalikan baik kecepatan rana maupun bukaan. Atur kecepatan rana ke “bulb” atau “waktu” untuk pencahayaan jangka panjang.

U1
U2
U3

Mode pengaturan pengguna

Tentukan pengaturan yang sering digunakan ke posisi ini. Pengaturan ini dapat dipanggil ulang hanya dengan memutar kenop mode.

P (Terprogram Otomatis)

  • Di mode ini, kamera secara otomatis menyetel kecepatan rana dan bukaan menurut program internal guna memastikan pencahayaan optimal dalam kebanyakan situasi.

  • Kombinasi yang berbeda dari kecepatan rana dan bukaan yang menghasilkan pencahayaan serupa dapat dipilih dengan memutar kenop perintah utama (“program fleksibel”).

    • Sementara program fleksibel aktif, indikator program fleksibel (U) ditampilkan.

    • Untuk memulihkan default pengaturan kecepatan rana dan bukaan, putar kenop perintah utama hingga indikatornya tidak lagi ditampilkan. Program fleksibel juga berakhir saat kenop mode diputar ke pengaturan lainnya atau kamera dimatikan.

S (Prioritas Rana Otomatis)

  • Dalam prioritas rana otomatis, Anda memilih kecepatan rana sementara kamera secara otomatis menyetel bukaan demi pencahayaan optimum. Pilih kecepatan rana cepat untuk “membekukan” gerakan, kecepatan rana lambat untuk memberi kesan gerakan dengan mengaburkan objek bergerak.

  • Putar kenop perintah utama untuk mengatur kecepatan rana.

  • Kecepatan rana dapat diatur ke nilai antara 1/8000 d dan 30 d, atau x200.

  • Kecepatan rana dapat dikunci pada nilai terpilih (f4: Kec. Rana & Kunci Apert.).

A (Prioritas Bukaan Diafragma Otomatis)

  • Dalam prioritas bukaan diafragma otomatis, Anda memilih bukaan sementara kamera secara otomatis menyetel kecepatan rana demi pencahayaan optimum.

  • Bukaan dapat disetel dengan memutar kenop sub-perintah.

  • Nilai minimal dan maksimal bagi bukaan bervariasi menurut lensanya.

  • Bukaan dapat dikunci pada nilai terpilih (f4: Kec. Rana & Kunci Apert.).

Pengaturan Pencahayaan Mode Film

Pengaturan perekaman film berikut ini dapat disetel selama membuat film:

Mode

Apertur

Kecepatan

Sensitivitas ISO

P, S 1

2

A

4

2

M

4

4

4 3

  1. Kontrol pencahayaan di mode pemotretan S adalah sama seperti di mode P.

  2. Batas atas bagi sensitivitas ISO dapat dipilih menggunakan item [Pengaturan sensitivitas ISO] > [Sensitivitas maksimum] di menu perekaman film.

  3. Apabila [Hidup] dipilih bagi [Pengaturan sensitivitas ISO] > [Kontrol ISO oto. (mode M)] di menu perekaman film, batas atas bagi sensitivitas ISO dapat dipilih menggunakan [Sensitivitas maksimum].

M (Manual)

  • Anda mengendalikan baik kecepatan rana maupun bukaan. Pilih mode ini untuk pencahayaan jangka panjang dari subjek seperti kembang api atau langit malam (fotografi “Bulb” atau “Time” (Waktu), Pencahayaan Jangka Panjang).

  • Kecepatan rana dan bukaan dapat disetel dengan merujuk kepada indikator pencahayaan oleh pemutaran kenop perintah.

  • Putar kenop perintah utama untuk memilih kecepatan rana. Kecepatan rana dapat diatur ke nilai antara 1/8000 d dan 30 d, ke “Bulb” atau “Time” (Waktu), atau ke x200.

  • Bukaan dapat disetel dengan memutar kenop sub-perintah.

  • Nilai minimal dan maksimal bagi bukaan bervariasi menurut lensanya.

  • Kecepatan rana dan bukaan dapat dikunci pada nilai terpilih (f4: Kec. Rana & Kunci Apert.).

Indikator Pencahayaan

Indikator pencahayaan di monitor dan jendela bidik menunjukkan apakah fotonya akan kurang- atau lebih-pencahayaan pada pengaturan sekarang. Indikator pencahayaan dapat dibaca sebagai berikut (tampilannya bervariasi menurut opsi terpilih bagi Pengaturan Kustom b1 [Lngkh EV utk kntrl p’chyn]):

Layar

[1/3 langkah] terpilih bagi [Lngkh EV utk kntrl p’chyn]

Pencahayaan optimum

Kekurangan pencahayaan sebesar 1/3 EV

Kelebihan pencahayaan sebesar 3 1/3 EV

Monitor

Jendela bidik

Peringatan Pencahayaan

Tampilan akan berkilat jika pengaturan terpilih melampaui batas dari sistem pengukuran pencahayaan.

Kontrol Sensitivitas ISO Oto. (Mode M)

Apabila kontrol sensitivitas ISO oto. (Kontrol Sensitivitas ISO Oto.) diaktifkan, sensitivitas ISO akan secara otomatis disetel bagi pencahayaan optimal pada kecepatan rana dan bukaan terpilih.

Pencahayaan Jangka Panjang

Kamera ini menawarkan dua opsi untuk pencahayaan jangka panjang. “Bulb” dan “Waktu”. Pencahayaan jangka panjang dapat digunakan bagi gambar dari kembang api, pemandangan malam, bintang, atau cahaya bergerak.

Pencahayaan 35 detik dibidik pada kecepatan rana “Bulb” dan bukaan f/25

Kecepatan rana

Penjelasan

Bulb

Rana tetap terbuka sementara tombol pelepas rana ditekan ke bawah.

Time (Waktu)

Pencahayaan memulai saat tombol pelepas rana ditekan dan berakhir saat tombolnya ditekan kedua kali.

  1. Jaga kamera tetap stabil, misalnya dengan menggunakan tripod.

  2. Putar kenop mode ke M.
  3. Putar kenop perintah utama untuk memilih kecepatan rana dari Bulb (“Bulb”) atau Waktu (“Time”).

    Bulb

    Waktu

  4. Fokus dan mulai pencahayaan.

    • “Bulb”: Tekan tombol pelepas rana ke bawah penuh untuk memulai pencahayaan. Tahan penekanan tombol pelepas rana selama pencahayaan.

    • “Time” (Waktu): Tekan tombol pelepas rana ke bawah penuh untuk memulai pencahayaan.

  5. Akhiri pencahayaan.

    • “Bulb”: Angkat jari Anda dari tombol pelepas rana.

    • “Time” (Waktu): Tekan tombol pelepas rana ke bawah penuh untuk kedua kalinya.

Pencahayaan Jangka Panjang
  • Catat bahwa “noise” (titik bercahaya, piksel cerah acak, atau kabut) mungkin muncul dalam pencahayaan lama.

  • Titik bercahaya dan kabut dapat dikurangi oleh pemilihan [Hidup] bagi [Pencahayaan lama RN] di menu pemotretan foto.

  • Nikon menyarankan penggunaan baterai penuh daya, adaptor pengisi daya AC opsional atau adaptor AC dan konektor daya opsional demi mencegah hilangnya daya selama pencahayaan lama.

  • Untuk mencegah kabur, penggunaan tripod atau perangkat seperti kontroler jarak jauh nirkabel opsional disarankan.

U1, U2, dan U3 (Mode Pengaturan Pengguna)

Pengaturan yang sering digunakan dapat ditentukan ke posisi pengaturan pengguna U1 hingga U3 dan lalu dipanggil ulang hanya dengan memutar kenop mode.

Simpan Pengaturan Pengguna

  1. Setel pengaturan.

    Pengaturan yang dapat disimpan mencakup:

    • opsi menu pemotretan foto,

    • opsi menu perekaman film,

    • Pengaturan Kustom, dan

    • mode pemotretan, kecepatan rana (mode S dan M), bukaan (mode A dan M), program fleksibel (mode P), kompensasi pencahayaan, dan kompensasi lampu kilat.

  2. Sorot [Simpan pengaturan pengguna] di menu persiapan.

    Sorot [Simpan pengaturan pengguna] di menu persiapan dan tekan 2.

  3. Pilih posisi.

    Sorot [Simpan ke U1], [Simpan ke U2], atau [Simpan ke U3] dan tekan 2.

  4. Simpan pengaturan pengguna.

    Sorot [Simpan pengaturan] menggunakan 1 atau 3 dan tekan J untuk menentukan pengaturan sekarang ke posisi terpilih.

  5. Ambil gambar menggunakan pengaturan tersimpan.

    Memutar kenop mode ke U1, U2, atau U3 memanggil ulang pengaturan terakhir disimpan hingga posisi itu.

Pengaturan Pengguna U1, U2, dan U3

Mode pelepas tidak disimpan. Ditambah lagi, pengaturan berikut ini tidak disimpan.

  • MENU PEMOTRETAN FOTO

    • [Folder penyimpanan]

    • [Pilih area gambar]

    • [Kelola Picture Control]

    • [Pencahayaan-multi]

    • [Pemotretan jeda waktu]

    • [Film selang waktu]

    • [Pemotretan peralihan fokus]

  • MENU PEREKAMAN FILM

    • [Pilih area gambar]

    • [Kelola Picture Control]

Mereset Pengaturan Pengguna

  1. Sorot [Reset pengaturan pengguna] di menu persiapan.

    Sorot [Reset pengaturan pengguna] di menu persiapan dan tekan 2.

  2. Pilih posisi.

    Sorot [Reset U1], [Reset U2], atau [Reset U3] dan tekan 2.

  3. Reset pengaturan pengguna.

    Sorot [Reset] dan tekan J untuk memulihkan default pengaturan bagi posisi terpilih (kamera akan berfungsi di mode P).